Cara Mengatasi Telur kenari sulit keluar

Advertisement

Cara Mengatasi Telur kenari sulit keluar,  Burung kenari adalah burung yang mudah sekali diternakkan karena burung kenari adalah burung dengan tingkat adaptasi yang tinggi sehingga siapapun anda baik pemula maupun yang sudah mahir maka anda akan berhasil menernak burung kenari ini tentunya jika anda tidak malas untuk sekedar merawat dengan sederhana dan tlaten setiap harinya , untuk itu anda harus faham cara budidaya kenari mulai dari cara ampuh menjodohkan kenari hingga mengetahui penyebab telur kenari gagal menetas dan solusinya.

Cara Mengatasi Telur kenari sulit keluar, disini akan membahas tentang masa bertelur kenari setelah dijodohkan maka yang akan muncul adalah gelagat dari kenari betina yang merapikan tempat bertelur atau  sarangnya kemudian anda tinggal menunggu telur telur kenari anda yang sebesar telur cicak muncul dihadapan anda namun jika anda melihat burung kenari anda seperti kesulitan ketika bertelur maka anda harus segera melakukan tindakan cepat sehingga kejadian fatal berupa kematian induk kenari bisa dicegah dan dihindari.

Beberapa faktor kenari anda kesulitan bertelur adalah (a.) indukan kenari terlalu muda (b.) indukan kenari sedang tidak dalam keadaan yang fit (c.) dan yang terakhir adalah telur dalam keadaan melintang sehingga terlalu besar bagi indukan kenari untuk mengeluarkannya.seperti yang saya tulis diatas bahwa resikonya jika keadaan itu dibiarkan maka akan berakibat fatal bagi indukan kenari yang bisa menyebabkan kematian , layaknya seorang wanita yang melahirkan jika kesulitan maka nyawa sang ibu dan bayi bisa terancam . danberikut adalah Cara Mengatasi Telur kenari sulit keluar :
  1. Lakukan pengompresan pada perut kenari pagi dan sore caranya adalah dengan cara mencelupkan kain bersih kedalam air hangat kemudian tempelkan pada perut indukan kenari anda.
  2. jika cara pertama sudah anda lakukan maka anda tinggal mengolesi dubur kenari dengan minyak kelapa, hal ini bertujuan memberi pelumas kepada kenari sehingga mempermudah keluarnya telur yang melintang atau terlalu besar tadi
  3. adalah memberinya vitamin dan makanan tertentu seperti metabolis atau lain lainnya untuk memperbaiki kesehatan indukan kenari
Demikianlah Cara Mengatasi Telur kenari sulit keluar semoga bermanfaat.
Advertisement
Cara Mengatasi Telur kenari sulit keluar | Belajar Islam | 5

0 komentar:

Posting Komentar